pasokan-air-pam-di-sebagian-jakarta-barat-terganggu-ci6Xd

PASOKAN AIR PAM DI SEBAGIAN JAKARTA BARAT TERGANGGU

Hal tersebut disebabkan karena pekerjaan teknis berupa pemasangan pompa air baku dan perbaikan ATS (penggantian komponen dan pembersihan) di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Taman Kota.

Pasokan air PALYJA akan kembali normal secara bertahap pada Kamis (18/1), mulai pukul 02.00 WIB.

Wilayah yang terkena dampak perbaikan itu, adalah Kembangan Utara, Rawa Buaya, Kedaung Kaliangke, Kapuk, Cengkareng Timur, Cengkareng Barat, Tegal alur, Kamal, Kamal Muara, Pegadungan, Kalideres dan sekitarnya.

PALYJA menyiagakan seluruh armada mobil tangkinya untuk mengantisipasi keadaan darurat, seperti rumah sakit dan rumah ibadah untuk memasok air bersih ke beberapa wilayah.

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Para pelanggan dapat menghubungi call center PALYJA di nomor (021) 2997 9999 jika membutuhkan informasi lebih lanjut. Layanan ini tersedia selama 24 jam setiap hari, 7 hari dalam seminggu atau melalui website PALYJA www.palyja.co.id dan layanan SMS 0816725952,” kata Corporate Communications & Social Responsibilities Division Head PALYJA Lydia Astriningworo.

Sumber http://www.beritasatu.com/jakarta/473359-pasokan-air-pam-di-sebagian-jakarta-barat-terganggu.html

 

Share this Post

Komentar (0)

Tinggalkan Komentar