air-rusunawa-muara-baru-keruh-dan-bau-pam-jaya-cek-bagian-bagian-ini-9BWU9

AIR RUSUNAWA MUARA BARU KERUH DAN BAU, PAM JAYA CEK BAGIAN-BAGIAN INI

Direktur Utama PAM JAYA Erlan Hidayat mengatakan, sebenarnya pihaknya memiliki prosedur operasi standar, yakni memeriksa ke laboratorium mengenai air di setiap Rusunawa.

Erlan mengatakan, ada beberapa titik penampungan air dari pipa sebelum disalurkan ke konsumen.

"Karena ada beberapa titik penampungan, maka akan kami cek satu per satu," kata Erlan ketika dihubungi Wartakotalive.com, Selasa (22/8/2017) pagi.

Erlan menuturkan, pihaknya menurunkan petugas hari ini juga ke lokasi, untuk mencari tahu di mana letak kesalahannya.

"Pokoknya akan kita cek pada aliran airnya, tampungan maupun reservoirnya," jelas Erlan.

Reservoir cukup vital, karena merupakan sebuah pipa yang menyalurkan air dari pipa utama PAM JAYA ke penampungan di Rusunawa Muara Baru.

Sebelumnya diberitakan, akibat kondisi air yang buruk, warga di sana terpaksa merogoh kocek untuk membeli air bersih.

Menurut warga, kondisi air yang kacau itu sudah berjalan selama kurang lebih setahun belakangan. Hal ini pun membuat warga malas membayar iuran Rusunawa, karena koceknya tersedot untuk membeli air bersih. (*)

Sumber http://wartakota.tribunnews.com/2017/08/22/air-rusunawa-muara-baru-keruh-dan-bau-pam-jaya-cek-bagian-bagian-ini

Share this Post

Komentar (0)

Tinggalkan Komentar